07 Apr 2021 16:40 (2 tahun 5 bulan lalu) -
JAKARTA — PT Ultra Jaya Milk Industry Tbk (ULTJ) membukukan peningkatan laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk pada akhir tahun 2020 sebesar 6,53% menjadi Rp 1,09 triliun, dibandingkan perolehan pada akhir tahun 2019 Rp 1,03 triliun. Dalam paparan kinerja keuangannya, Rabu (7/4), penjualan perseroan di tengah pandemi Covid-19 justru mengalami penurunan sebesar 4,10% menjadi Rp 5,96 triliun hingga akhir tahun 2020, dibandingkan periode sama tahun 2019 senilai Rp 6,22 triliun. Kemudian, beban pokok penjualan perseroan juga terkoreksi 3,66% menjadi Rp 3,73 triliun dari sebelumnya Rp 3,88 triliun. Alhasil la ...