07 Apr 2021 07:40 (2 tahun 1 bulan lalu) -
Rukun Raharja (RAJA) Saham emiten jasa hulu migas RAJA sebenarnya tumbuh dalam sebulan terakhir, yakni 15,74%. Namun bila menilik 3 bulan terakhir dan year to date (YTD), saham ini ambruk, masing-masing 21,38% dan 9,52%. Sama seperti saham WOWS, kenaikan harga dua kontrak berjangka minyak mentah, WTI dan Brent, tampaknya cenderung tidak ikut mengangkat harga saham RAJA dalam 3 bulan terakhir. Saat harga kontrak WTI mencapai peak 5 Maret lalu, saham RAJA malah terkoreksi 1,01% ke posisi Rp 195/saham. Kemudian, saat kontrak Brent berhasil singgah ke harga tertinggi pada 11 Maret, saham emiten yang mulai beroperasi sejak 2012 lalu ini naik ti ...