22 Jun 2018 09:03 (5 tahun 5 bulan lalu) -
Bisnis.com, JAKARTA— PT Mega Capital Sekuritas memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (22/6/2018) di kisaran 5.785—5.860. “Hari ini diperkirakan indeks bergerak fluktuatif dengan kecenderungan melemah terbatas,” tulis PT Mega Capital Sekuritas dalam risetnya yang diterima pagi ini, Jumat (22/6/2018). Pada perdagangan kemarin, Kamis (21/6/2018), dikemukakan, IHSG sempat bergerak menguat tapi akhirnya akhirnya kembali ditutup melemah di level 5.822. Dikemukakan, indeks berpotensi untuk kembali melanjutkan pelemahannya menuju support level 5.785 hingga 5.750. Namun, stochastic yang mulai memasuki wil ...