15 Oct 2021 18:02 (1 tahun 11 bulan lalu) -
PT Kalbe Farma Tbk merevisi target pertumbuhan penjualan dan laba bersih 2021 di atas 10% dari catatan tahun lalu. Sepanjang 2020, Kalbe Farma mencatatkan pendapatan Rp 23,11 triliun dengan laba bersih Rp 2,73 triliun. Direktur Kalbe Farma Bernadus Karmin Winata mengatakan, revisi target dilakukan setelah melihat kinerja per September 2021 yang positif, di mana penjualan dan laba bersih tumbuh dua digit. Pada periode sama tahun lalu, Kalbe Farma membukukan penjualan Rp 17,09 triliun dengan laba bersih Rp 16,82 triliun. Sebelumnya, emiten dengan kode saham KLBF ini menargetkan pertumbuhan kinerja akhir tahun ini sekitar 7%-10%. Itu berkaca d ...