19 Feb 2021 20:20 (10 hari lalu) -
Bisnis.com, JAKARTA - Emiten distributor alat kesehatan PT Itama Ranoraya Tbk (IRRA) meningkatkan pendapatan pada 2020, terutama kepada pelanggan besar seperti Kementerian Kesehatan dan entitas grup PT Indofarma Tbk. (INAF). Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan Jumat (19/2/2021), manajemen IRRA menyebutkan raihan pendapatan pada tahun lalu mencapai Rp563,88 miliar. Jumlah itu meningkat 100,14 persen year on year (yoy) dari Rp281,75 miliar pada 2019. Kontributor utama pendapatan berasal dari penjualan kepada Kementerian Kesehatan, tepatnya Direktorat Tata Kelola Obat Publik dan Perbekalan Kesehatan, senilai Rp159,42 miliar. Jumlah itu ...