30 Sep 2021 16:47 (1 tahun 12 bulan lalu) -
Jakarta, CNBC Indonesia - Transaksi di pasar saham domestik kembali tembus di atas Rp 20 triliun. Hari ini, Kamis (30/9), perdagangan diwarnai dengan ramainya asing yang bertransaksi di pasar negosiasi. IHSG berhasil finis dengan apresiasi 2,02% di level 6.286, dengan nilai transaksi harian Rp 23,92 triliun dan volume perdagangan 27,45 miliar saham. Data BEI mencatat, investor asing mencatatkan aksi beli bersih sebesar Rp 1,94 triliun di pasar reguler, tetapi net sell sebesar Rp 5,8 triliun di pasar negosiasi. Data perdagangan juga menunjukkan ada 8 saham yang ditransaksikan di pasar negosiasi. Berikut ini adalah riwayat transaksi saham d ...